Pendidikan Sosiologi

Universitas Pendidikan Indonesia

Kuliah S2 Pendidikan Sosiologi Jalur RPL

thumbnail
01-12-2022

Rizki Amaliya, Mahasiswi tingkat akhir angkatan 2019 Program Sarjana-Pendidikan Soiologi. Aktif diberbagai organisasi kampus dan senang terhadap dunia akademik. Saat ini sedang menempuh Studi Percepatan S2 Program Studi Pendidikan Sosiologi. Jadi, Riris sapaan akrabnya, saat ini sedang kuliah tahap akhir di S1 Pendidikan Sosiologi UPI, namun juga mulai mengikuti kuliah S2 Pendidikan Sosiologi di UPI. Bagaimana bisa belum lulus S1 sudah kuliah di S2?

Jadi, program fast track atau Studi Percepatan S1 menuju S2 merupakan program baru di Universitas Pendidikan Indonesia. Rizki Amalia bisa mendapatkan RPL atau mengikuti program ini berdasarkan tawaran dan rekomendasi dari Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Ibu Dr. Siti Nurbayani, M.Si. Berdasarkan kesempatan ini, pada akhirnya Riris mencoba melakukan pendaftaran dan mengurus semua pemberkasan hingga akhirnya dimasa-masa Studi akhir S1 juga beriringan dengan mengambil beberapa mata kuliah di Studi Pasca Sarjana (S2).

Dalam proses pemberkasan hingga akhirnya mengikuti proses pembelajaran semuanya telah dimudahkan dan dibantu oleh dosen dan tenaga kependidikan Program Studi Pendidikan Sosiologi. Pembelajaran dapat diikuti dengan baik dan dosen-dosen serta teman-teman di Pasca Sarjana juga menyambut baik. Dengan demikian, saya begitu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak di Program Studi Pendidikan Sosiologi yang telah membantu, membimbing, dan mengarahkan dalam Studi Percepatan ini. Program ini sangat bagus dan bermanfaat khususnya dalam efektivitas dan efisiensi masa studi. Oleh karena itu, harapan kedepannya banyak mahasiswa Program Studi S1 Pendidikan Sosiologi yang mengikuti program ini.​