Pendidikan Sosiologi

Universitas Pendidikan Indonesia

Serba-serbi Menjadi Mahasiswa Kampus Mengajar di SDN 199 Sayuran Kota Bandung

11-07-2024

Halo, nama saya Salwa Misbahul Jannah. Saya merupakan mahasiswa semester 6 yang baru saja menyelesaikan program MBKM yaitu Kampus Mengajar. Kenalan sedikit dengan Kampus Mengajar, Kampus Mengajar merupakan program Kemendikbudristek yang memberikan kesempatan bagi para mahasiswa untuk belajar di luar kampus selama satu semester. Di Kampus Mengajar ini saya mendapatkan banyak sekali pembelajaran dan pengalaman yang menyenangkan, mulai dari menjadi mitra guru dalam mengembangkan strategi pembelajaran, berinovasi untuk menciptakan model pembelajaran yang kreatif dan inovatif, sampai memiliki kesempatan untuk bereksplorasi dalam mengembangkan berbagai program untuk diterapkan disekolah penempatan. Selain itu, dengan turun langsungnya dilapangan tentunya melatih saya dalam hal jiwa kepemimpinan, kemampuan komunikasi, dan pemecahan masalah.

Di Kampus Mengajar ini saya ditempatkan di SDN 199 Sayuran yang berada di Cijerah, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung. Salah satu tujuan diadakannya program Kampus Mengajar, yaitu untuk meningkatkan literasi dan numerasi peserta didik Indonesia serta adaptasi teknologi. Sehingga untuk mencapai tujuan tersebut, mahasiswa selaku mitra guru perlu membuat rancangan aksi kolaborasi yang nantinya akan dilaksanakan selama masa penugasan. Sebelum merancang aksi kolaborasi, tentunya saya perlu melakukan observasi lapangan agar aksi kolaborasi yang dirancang sesuai dengan kebutuhan sekolah. Observasi lapangan tersebut dilaksanakan pada satu minggu awal penugasan. Dan diminggu-minggu selanjutnya saya merancang aksi kolaborasi serta melaksanakan semua program yang ada dalam rancangan aksi kolaborasi tersebut.

Beberapa nama program yang saya rancang diantaranya adalah KLASIK atau kegiatan literasi asik, program ini dikhususkan untuk meningkatkan keterampilan peserta didik dalam segi literasi. Kemudian PENITI atau pembelajaran numerasi kreatif, berbeda dengan KLASIK, PENITI ini dikhususkan untuk meningkatkan keterampilan peserta didik dalam segi numerasi. Selanjutnya program yang berkaitan dengan adaptasi teknologi adalah GEMAR Canva atau grafis edukatif melalui alat rupa Canva, khusus untuk program ini yang menjadi target sasarannya adalah para guru SDN 199 Sayuran.

Bertemu dengan peserta didik dan para guru SDN 199 Sayuran menjadi cerita baru yang akan selalu diingat. Pengalaman-pengalaman yang didapatkan menjadi pembelajaran nyata untuk bekal dikemudian hari. 4 bulan masa penugasan telah selesai dilaksanakan, senang bisa mendapatkan kesempatan untuk menjadi agen perubahan dalam pendidikan Indonesia, sesuai dengan jargon Kampus Mengajar yaitu "Belajar Sambil Berdampak" besar harapan saya semoga belajarnya saya bisa benar-benar berdampak khususnya bagi SDN 199 Sayuran.​