Pendidikan Sosiologi

Universitas Pendidikan Indonesia

Selamat, Prodi Pendidikan Sosiologi Juara Ke-2 Lomba Kesiapan Blended Learning

thumbnail
21-10-2021

Kamis, 21 Oktober 2021, digelar puncak acara rangkaian Dies Natalis ke-67 Universitas Pendidikan Indonesia. Dalam rangka Dies Natalis UPI ke-67 tahun 2021 diselenggarakan Lomba Penilaian terhadap kesiapan Program Studi dalam menyiapkan penerapan pembelajaran bauran (blended learning). Prodi Pendidikan Sosiologi pun turut serta dalam memeriahkan dies natalis UPI ke-67 tersebut dengan berpartisipasi mengikuti perlombaan. 

Penilaian Kesiapan Blended Learning dilakukan kepada seluruh unit akademik di tingkat program studi. Proses penilaian ini dilakukan dengan menggunakan Kriteria Penilaian terhadap lima faktor sebagai berikut: 1. Kesiapan Infrastruktur Pembelajaran (Smart Class dan Perlengkapannya); 2. Kesiapan Infrastruktur Protokol Kesehatan (Alur/Prosedur, Personel dan Peralatan Pendukung); 3. Kesiapan Infrastruktur Jaringan Internet (Access Point dll); 4. Kesiapan Dosen (Ketrsediaan Bahan Ajar dan RPS); dan 5. Dukungan Institusi (Adanya Tim Khusus yang dibuktikan dengan SK/Surat Penugasan).

Berita baiknya, Prodi Pendidikan Sosiologi berhasil meraih juara ke-2 dari seluruh unit akademik di tingkat program studi se-Universitas Pendidikan Indonesia. Artinya, Prodi Pendidikan Sosiologi siap melaksanakan pembelajaran blended learning dengan segala fasilitas dan infrastruktur yang ada dan memadai.