Pendidikan Sosiologi

Universitas Pendidikan Indonesia

Menumbuhkan Kecintaan Literasi dan Numerasi: Fokus Utama Kampus Mengajar 7 di SDN Calengka

11-07-2024

Kampus Mengajar 7 hadir dengan tema “Merajut Kolaborasi untuk Pendidikan Negeri”. Kampus Mengajar 7 membuka peluang bagi para mahasiswa untuk berkontribusi dalam memajukan pendidikan di daerah terpencil dan tertinggal. Program ini menerjunkan mahasiswa ke sekolah-sekolah sasaran untuk membantu guru dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan merancang strategi inovatif. Program Kampus Mengajar memberikan perhatian khusus pada pengembangan literasi dan numerasi siswa, yang merupakan fondasi penting dalam pembelajaran. Selain itu, Pemanfaatan teknologi dimanfaatkan secara maksimal untuk mendukung proses pembelajaran, seperti penggunaan platform digital dan media pembelajaran interaktif.

Di SDN Calengka, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 5 mahasiswa dari Universitas Pendidikan Indonesia dan Universitas Langlangbuana mengabdikan diri selama 4 bulan (26 Februari - 16 Juni 2024). Suasana pagi di sekolah yang dikelilingi pegunungan terasa sejuk, namun siang hari bisa sangat panas. Di sekitar sekolah, terdapat rumah penduduk dan pabrik siomay. Selama 4 bulan penugasan di SDN Calengka, para mahasiswa berkolaborasi dengan guru dan staf sekolah untuk menjalankan 22 program inovatif yang berfokus pada literasi, numerasi, adaptasi teknologi, mitigasi bencana, pencegahan 3 dosa besar pendidikan, dan program lainnya.

Hasilnya, terlihat peningkatan signifikan dalam skor literasi dan numerasi siswa. Semangat belajar siswa pun meningkat, dibuktikan dengan partisipasi aktif mereka dalam berbagai kegiatan pembelajaran. Program Kampus Mengajar 7 tidak hanya bermanfaat bagi siswa, tetapi juga bagi para mahasiswa. Mereka mendapatkan pengalaman berharga dalam mengajar, mengembangkan soft skills, dan membangun jaringan dengan mahasiswa lain dari berbagai penjuru Indonesia. Kampus Mengajar 7 adalah bukti nyata bahwa kolaborasi dan inovasi dapat membawa perubahan positif dalam dunia pendidikan. Program ini membuka peluang bagi generasi muda untuk berkontribusi dalam membangun generasi penerus bangsa yang literat, numerat, dan siap menghadapi tantangan masa depan.​